Pilkada 2018, DPC PBB Muara Enim Resmi Usung Syamsul Bahri

MUARA ENIM – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Bulan Bintang (PBB) Kabupaten Muara Enim resmi mengusung Dr Ir H Syamsul Bahri MM sebagai Bakal Calon Bupati Muara Enim pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Muara Enim 2018 mendatang.

Deklarasi pengusungan Dr Ir H Syamsul Bahri MM dari DPC PBB Muara Enim diselenggarakan dengan khidmat dan semarak yang dihadiri langsung Sekjend Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PBB Ir Apriansyah Noor MSi dan Ketua Dewan Pimpinam Wilayah (DPW) PBB Provinsi Sumsel Ir Armansyah, bertempat di Ballroom Hotel Griya Serasan Sekundang Muara Enim, Jumat sore (09/06/2017).

“Alhamdulillah, dari hasil penjaringan Bakal Calon (Balon) Bupati Muara Enim yang dilakukan beberapa waktu lalu, DPC PBB Muara Enim resmi mengusung Bapak Dr Ir H Syamsul Bahri MM sebagai Balon Bupati Muara Enim pada Pilkada 2018 mendatang sesuai dengan Surat Keputusan dari DPP Partai Bulan Bintang Pusat No. B335/DPP/SEK/09/1438,” tutur Ketua DPC PBB Muara Enim Budi Arsah ST dalam sambutannya.

Oleh karena itu, terang Budi, dirinya memerintahkan kepada seluruh pengurus DPC PBB Kabupaten Muara Enim, PAC, Ranting serta simpatisan untuk dapat bekerja keras dan berjuang dalam memenangkan Dr Ir H Syamsul Bahri MM untuk memimpin Kabupaten Muara Enim dan menjadikan masyarakat Kabupaten Muara Enim yang Cekatan, Berdikari, Berakhlak dan Sejahtera atau Muara Enim CERDAS.

“Kita yakin dan percaya Bapak Dr Ir H Syamsul Bahri MM akan mampu mewujudkan Muara Enim CERDAS. Karena track record dan rekam jejak beliau sudah tidak diragukan lagi dalam melakukan pembangunan di Sumatera Selatan ini dan Kota Palembang,” ucapnya.

Ketua DPC PBB Muara Enim Budi Arsah ST didampingi Sekjend DPP PBB Ir Apriansyah Noor dan Ketua DPW PBB Sumsel Ir Armansyah menyerahkan SK pengusungan kepada Dr Ir H Syamsul Bahri MM

Beliau memiliki andil besar dalam mendampingi Gubernur Sumatera Selatan H Alex Noerdin dalam membangunan sarana dan prasarana di Sumsel dan Kota Palembang. Sehingga bisa menjadi tuan rumah mewakili Indonesia dalam berbagai even nasional bahkan internasional.

“Karena itu, DPC PBB Kabupaten Muara Enim atas restu DPP dan DPW Provinsi Sumsel siap mengusung dan memenangkan  Dr Ir H Syamsul Bahri MM untuk memimpin Kabupaten Muara Enim periode 2018-2023,” pungkasnya dengan nada berapi-api.

Sekjend DPP PBB Ir Apriansyah Noor MSi mengatakan PBB meyakini Syamsul Bahri bisa memberikan perubahan untuk Kabupaten Muara Enim. Karena itu pihaknya langsung mendukung dan mengusung Syamsul Bahri sebagai Bupati Muara Enim.

“Dengan kapabilitas, pengalaman yang dimilikinya sebagai teknokrat, kami yakin dengan kinerja Syamsul Bahri. Karena itu tanpa harus memerlukan waktu lama, kita langsung mengusungnya,” kata Apriansah.

“Saya berpesan kepada pak Syamsul, meski sudah diusung, harus tetap bekerja dan mendengarkan aspirasi masyarakat. Untuk menang bukan hanya punya uang banyak, namun harus memenangkan hati rakyat,” pesannya.

Sementara itu, Dr Ir H Syamsul Bahri MM mengungkapkan, pada awalnya banyak pihak yang meragukan keseriusannya untuk maju pada Pilbup Muara Enim. Meskipun ia sudah melakukan sosialisasi dari jauh-jauh hari dan memasang ratusan baleho di seluruh wilayah Kabupaten Muara Enim.

“Dengan deklarasi ini, merupakan bukti keseriusan saya untuk maju pada Pilkada 2018 mendatang dan memimpin Kabupaten Muara Enim dalam mewujudkan Muara Enim yang Cekatan, Berdikari, Berakhlak dan Sejahtera atau Muara Enim CERDAS,” pungkasnya.

Berdasarkan pantauan, sebelum menghadiri Deklarasi dari, Kepala Dinas PU Pengairan Sumsel  ini juga mengambil formulir pendaftaran penjaringan Balon Bupati 2018 dari Partai NasDem, Partai Gerindra. Sebelumnya, dirinya telah mengambil formulir penjaringan dari PDI Perjuangan. Dia berharap ketiga partai tersebut  mendukungnya dalam Pilkada Muara Enim mendatang. (Sw)

Pose bersama

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below

No Responses

Tinggalkan Balasan