Sakit Ini Membuat Yulia Nekad Gantung Diri

LEMBAK – Tragis menimpa Yulia (31), warga Pasar Lama Kota Lahat Kabupaten Lahat ini. Dirinya ditemukan tewas gantung diri di kusen rumah milik mantan mertuanya Sukindar (57), warga Desa Lembak Kecamatan Lembak Muara Enim sekitar pukul 02.00 Wib, Rabu (19/04/2017).

Kejadian yang sempat membuat heboh warga setempat tersebut, pertama kali diketahui oleh Sukindar mantan mertuanya. Dimana saat itu, korban telah menginap sejak Selasa (19/04/2017) lalu, karena menjenguk anaknya yang selama ini tinggal di rumah mantan mertuanya tersebut.

Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun menyebutkan, sebelum memutuskan bunuh diri dengan cara gantung diri, korban sempat menceritakan kepada mantan ibu mertuanya Hermawati (48) akan penyakit kista yang dideritanya.

Selain itu, korban sejak tiba di rumah mantan mertuanya sering murung dan menyendiri seakan memiliki beban pikiran yang sangat berat.

Jasad korban ditemukan tergantung pertama kali oleh mantan bapak mertuanya Sukindar saat pulang dari ronda malam. Dimana saat masuk ke dalam rumah kondisi lampunya padam.

Lalu, Sukindar menghidupkan lampu bagian tengah rumah dan betapa terkejut dirinya melihat leher korban sudah tergantung menggunakan dasi SMA warna abu-abu di kusen kamar rumah.

Melihat kejadian itu, Sukindar membangunkan istrinya Hermawati dan anaknya yang sedang tidur, lalu menurunkan korban dan langsung  membawanya ke Puskesmas Lembak dengan harapan nyawa korban masih bisa tertolong. Namun, sayang pihak Puskesmas menyatakan korban telah meninggal.

Sementara itu, Kapolres Muara Enim AKBP Leo Andi Gunawan Sik MPP didampingi Kabag Ops Kompol Zulkarnain, Kasubag Humas AKP Arsyad melalui Kapolsek Lembak AKP Alpin membenarkan kejadian tersebut.

“Kita telah melakukan cek TKP, periksa korban ke Puskesmas Lembak, memeriksa saksi-saksi dan mengamankan barang bukti. Hasil pemeriksaan, korban murni melakukan gantung diri,” terangnya. (Ws)

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below

No Responses

Tinggalkan Balasan