Kapolda : Muara Enim Peringkat Satu Kepemilikan Senpira

Kapolda : Muara Enim Peringkat Satu Kepemilikan SenpiraReviewed by adminon.This Is Article AboutKapolda : Muara Enim Peringkat Satu Kepemilikan SenpiraMUARA ENIM, Kapolda Sumsel Irjen Pol Drs. Djoko Prastowo, MH mengakui kepemilikan senjata api rakitan (senpira) yang diserahkan warga dan hasil penangkapan di Kabupaten Muara Enim menempati peringkat pertama terbanyak di Provinsi Sumatera Selatan dengan total 539 Senpira. “Saya sedikit merasa ngeri dengan Kabupaten Muara Enim, karena jumlah Senpira yang berhasil diamankan Polres Muara Enim […]

MUARA ENIM, Kapolda Sumsel Irjen Pol Drs. Djoko Prastowo, MH mengakui kepemilikan senjata api rakitan (senpira) yang diserahkan warga dan hasil penangkapan di Kabupaten Muara Enim menempati peringkat pertama terbanyak di Provinsi Sumatera Selatan dengan total 539 Senpira.

“Saya sedikit merasa ngeri dengan Kabupaten Muara Enim, karena jumlah Senpira yang berhasil diamankan Polres Muara Enim mencapai 539 senpira dan menempati peringkat pertama di Sumsel,” tutur Kapolda saat menyampaikan sambutan pada acara tatap muka dengan unsur FKPD dan SKPD Kabupaten Muara Enim dan Pali serta Personel Polres Muara Enim, Tokoh Agama, Tomas dan Pimpinan Perusahaan di Muara Enim, bertempat di Balai Agung Serasan Sekundang, Jumat (22/04/2016).
IMG_20160422_095828
Pihaknya, kata Kapolda, tidak akan mentolirir dan kompromi dengan pengguna senpira. Jika mereka melawan, tegakan hukum dan jangan takut dengan Hak Asasi Manusia (HAM). Karena penegak hukum juga dilindungi oleh HAM.

“Saya meminta kepada seluruh personil polisi di Kabupaten Muara Enim dan PALI untuk memegang teguh moto Polda Sumsel yakni profesional, beriman dan terpuji. Berikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” ucapnya.

Hadir pada kesempatan itu, Bupati Muara Enim Ir. H. Muzakir Sai Sohar, Wabup Muara Enim H. Nurul Aman, Sekda Muara Enim Ir. Hasanuddin, jajaran Direksi PTBA dan tamu undangan lainnya. (Bad)

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below

No Responses

Tinggalkan Balasan