Penghargaan Pembinaan Proklim 2019 Diraih Pemkab Muara Enim

Penghargaan Pembinaan Proklim 2019 Diraih Pemkab Muara EnimReviewed by adminon.This Is Article AboutPenghargaan Pembinaan Proklim 2019 Diraih Pemkab Muara EnimMUARA ENIM – Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) memberikan apresiasi dan penghargaan kepada Pemkab Muara Enim atas pembinaan Program Kampung Iklim (Proklim) 2019, bertempat di Auditorium Manggala Wanabakti KLHK Jakarta pada 2-4 Oktober 2019. Penyerahan penghargaan tersebut, diserahkan langsung oleh Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Dr Ir Sity Nurbaya Bakar M Sc kepada PLT […]

MUARA ENIM – Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) memberikan apresiasi dan penghargaan kepada Pemkab Muara Enim atas pembinaan Program Kampung Iklim (Proklim) 2019, bertempat di Auditorium Manggala Wanabakti KLHK Jakarta pada 2-4 Oktober 2019.

Penyerahan penghargaan tersebut, diserahkan langsung oleh Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Dr Ir Sity Nurbaya Bakar M Sc kepada PLT Bupati Muara Enim melalui Asisten Perekonomian dan Pembanguna Amrullah jamaluddin SE bersama 44 Kabupaten/kota lainnya dan enam Provinsi di Indonesia.

Untuk kategori Lestari dan merupakan tingkatan yang tertinggi dalam penghargaan bagi daerah yang berhasil melakukan pembinaan kampung iklim diterima Desa Sidomulyo Kecamatan Gunung Megang.

Sedangkan Desa Pajar Indah dan Desa Kayu Ara Sakti Kecamatan Gunung Megang Muara Enim mendapatkan Piagam Utama Proklim. Untuk Pemerintah Daerah Kabupaten Muara Enim mendapatkan predikat apresiasi dari KLHK ditingkat nasional sebagai Pembina Proklim.

Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Dr Ir Siti Nurbaya Bakar M Sc dalam sambutannya berpesan kepada seluruh pemerintah di tingkat daerah agar kiranya selalu berpartsipasi aktif untuk membantu menangani dampak perubahan iklim yang terjadi.

“Mari kita tangani dampak perubahan iklim, diantaranya dengan cara menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat. Sehingga target pemerintah pusat untuk menurunkan emisi dan memiliki ketahanan iklim dapat segera terwujud di tahun 2019 ini,” harap Siti Nurbaya.

Sementara itu, Plt Bupati Muara Enim H Juarsah SH mengucapkan terima kasih ata semua elemen masyarakat di Kabupaten Muara Enim atas penghargaan Proklim 2019 yang berhasil diraih.

“Kita berharap, prestasi ini dapat di jadikan sebagai pelecut semangat untuk tetap mempertahankannya di masa-masa yang akan datang. Sehingga apa yang menjadi tujuan dari visi misi kabupaten Muaraenim yang #MERAKYAT tetaplah dirasakan dan menyentuh langsung pada segenap lapisan masyarakat Muara Enim,” harapnya. (Kalbadri)

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below

No Responses

Tinggalkan Balasan