Hotel GZ Muara Enim Potong 1 Ekor Sapi Untuk Warga Sekitar  

MUARA ENIM,Hotel Grand Zuri (GZ) Muara Enim pada perayaan Idul Adha tahun ini memotong 1 (satu) ekor sapi. Kegiatan dilaksanakan di halaman parkir hotel Jalan Jendral Sudirman Muara Enim, Selasa (12/09) lalu. Setalah hewan kurban tersebut dipotong, daging sapi dibagikan kepada masyarakat yang di sekitar operasional hotel. Hari raya Idul Adha atau yang biasa disebut dengan hari raya Qurban ini ternyata menjadi berkah tersendiri bagi manajemen Hotel GZ, dalam rangka untuk berbagi kepada masyarakat, sebagai wujud kepedulian sosial perusahaan.

“ini merupakan program CSR (Corporate Social Responsibility) dari Hotel Grand Zuri Muara Enim, agar karyawan sendiri dapat memahami arti hari raya kurban itu sendiri,”ungkap Chrisantus Hasan Taslim (owner), melalui Naldi Hendri selaku General Manager (GM) didamping Ratu, Sales Manager (SM) Hotel Grand Zuri Muara Enim media ini, (13/09).

Ditambahkan Naldi, daging kurban yang telah dibagikan kepada masyarakat di sekitar hotel kemarin bertujuan untuk mempererat tali silahturahmi. Guna meningkatkan hubungan baik antara manajemen hotel dengan masyarakat di sekitar operasional perusahaan. Sekaligus juga sebagai wujud untuk mendukung pemkab Muara Enim mewujudkan visi dan misi Sehat, Mandiri, Agamis, dan Sejahtera (SMAS).

“Dengan harapan daging kurban yang sudah dibagikan kepada masyarakat sekitar hotel yang membutuhkan bisa menjadi berkah dan kesuksesan untuk Hotel Grand Zuri Muara Enim kedepan. Mudah-mudahan tahun depan kegiatan ini bisa kita tingkatkan lagi,”pungkasnya.(pur)

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below

No Responses

Tinggalkan Balasan