Pipa PDAM Lematang Enim Bocor, Air Meluber Ke Jalan

MUARA ENIM, Sekitar satu minggu terakhir ini Jalan Sersan Effendi RT 03 RW 03 Kelurahan Pasar III Kecamatan Kota Muara Enim tergenang air, diduga adanya pipa induk milik PDAM Lematang Enim yang berada disekitar lokasi mengalami kebocoran. Akibatnya warga yang melintas sedikit terganggu. Bahkan sering terkena percikan air dari kendaraan yang melintas.

Salah satu warga setempat sekaligus pedagang semangka, Sulaiman (45) mengatakan air yang tergenang ini sudah sekitar seminggu ini, disebabkan adanya pipa PDAM yang bocor. Diperparah lagi adanya air penumpahan bekas pedagang ikan.

“Kita berharap Pemkab Muara Enim dalam hal ini PDAM Lematang Enim segera melakukan perbaikan pipa yang bocor, sehingga tidak mengganggu warga yang melintas,” harapnya.

Ketua RT 03 RW 03, Ida Shinta mengatakan memang dirinya telah mengetahui adanya genangan air yang disebabkan salah satu pipa milik PDAM yang bocor, hal ini telah dilaporkan ke pihak Kelurahan Pasar III Muara Enim.

“Laporan kita telah di cek oleh salah satu pegawai kelurahan Muara Enim untuk segera dilaporkan ke pihak PDAM Lematang Enim,” ucapnya.

Sementara itu, Lurah Pasar III Muara Enim, Kemis S,Sos mengetahui permasalahan tersebut langsung menuju ke lokasi untuk mencari tahu sumber genangan air.

“Memang setelah kita cek ke lapangan dan kita telusuri penyebab genangan air, diduga adanya pipa induk milik PDAM Lematang Enim yang bocor. Oleh karena itu, kami akan langsung datang kekantor PDAM untuk berkoordinasi dengan pihak PDAM Lematang Enim terkait permasalahan tersebur,” terangnya. (Azhari)

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below

No Responses

Tinggalkan Balasan