Bupati Minta Jama’ah Haji dari Muara Enim Jaga Sikap di Tanah Suci

Bupati Minta Jama’ah Haji dari Muara Enim Jaga Sikap di Tanah SuciReviewed by adminon.This Is Article AboutBupati Minta Jama’ah Haji dari Muara Enim Jaga Sikap di Tanah SuciMUARA ENIM – Bupati Muara Enim Ir H Ahmad Yani MM berpesan kepada jama’ah haji khususnya jama’ah Kabupaten Muara Enim saat berada di tanah suci nanti agar selalu menjaga sikap dari sifat sombong, angkuh dan takabur. “Saya berpesan kepada para jamaah haji dari Kabupaten Muara Enim untuk bisa menjaga sikap. Jauhkan dari semua sifat sombong, […]

MUARA ENIM – Bupati Muara Enim Ir H Ahmad Yani MM berpesan kepada jama’ah haji khususnya jama’ah Kabupaten Muara Enim saat berada di tanah suci nanti agar selalu menjaga sikap dari sifat sombong, angkuh dan takabur.

“Saya berpesan kepada para jamaah haji dari Kabupaten Muara Enim untuk bisa menjaga sikap. Jauhkan dari semua sifat sombong, angkuh dan takabur saat berada di tanah suci nanti,” ucap Yani dalam sambutannya saat membuka kegiatan Bimbingan Manasik Haji Kabupaten Muara Enim Tahun 1440 H / 2019 M,  bertempat di Masjid Agung Muara Enim, Rabu lalu (19/06).

Yani juga menghimbau kepada jama’ah pada saat melaksanakan ibadah haji nanti harus mengedepankan rasa kesabaran dan kekuatan fisik. Sehingga dapat melaksanakan seluruh rangakaian ibadah haji dengan baik.

“Perjalanan ibadah haji ini memang banyak sekali yang harus dipersiapkan mulai dari materi atau uang yang cukup. Kesehatan mental spritual juga tingkah laku, tutur kata, perbuatan apalagi suasana dan kondisi alamnya juga sangat berbeda dengan tempat kita,” pungkas Yani.

Sementara itu, Kepala Kementerian Agama Kabupaten Muara Enim H Abdul Harris Putra S Ag MPd. I mengatakan kegiatan manasik haji tahun 2019  ini berlangsung selama dua hari dari tanggal 19 – 20 Juni, bertempat di Masjid Agung Muara Enim.

Kemudian, sambung Kakanmenag, peserta manasik haji tingkat Kabupaten Muara Enim berjumlah 325 orang dengan rincian 160 laki-laki dan 165 perempuan.

“Termasuk juga jama’ah calon haji lansia dan pendamping sebanyak 19 orang. Untuk calon jamaah haji tertua atas nama Hasubah Binti Gofur kelahiran tahun 1924 asal Kecamatan Lubai dan jama’ah termuda atas nama Ervan Subagyo bin Suyatno kelahiran 1992 asal Kecamatan Lawang Kidul,” terangnya.

Berdasarkan pantauan, hadir pada kesempatan itu, Wakil Bupati Muara Enim H Juarsah SH, Kakanwil Kemenag Provinsi Sumatera Selatan H M Alfajri Zabidi S Pd MM M Pd I, Kakanmenag Kabupaten Muara Enim H Abdul Harris Putra, Ketua TP PKK Kabupaten Muara Enim Ir Hj Sumarni Ahmad Yani MSi, Kepala Imigrasi kelas II Non TPI Muara Enim dan undangan lainnya. (Kalbadri).

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below

No Responses

Tinggalkan Balasan