PT TeL Turut Berpartisipasi dalam Kegiatan HUT Dishub dan Hari Kebersihan Dunia

Foto : Presiden Direktur TeL Takahiro Horita dan Walikota Prabumulih Ridho Yahya beserta managemen PT TeL saat mengikuti senam massal bersama

MUARA ENIM I Sejalan dengan salah satu visi dan misi PT Tanjungenim Lestari Pulp and Paper (PT TeL) untuk terus menjalin hubungan baik dengan Pemerintah Daerah, PT TeL berpartisipasi dalam acara yang bertajuk “Jalan Santai dan Relawan Pungut Sampah” yang diadakan oleh Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Prabumulih. Kegiatan ini juga sebagai bentuk peringatan HUT ke-51 Dishub dan hari Kebersihan Dunia.

Berdasarkan pantauan, Relawan Tim PT TeL berangkat dari PT TeL pada pukul 05:00 WIB, setibanya di Prabumulih, tim TeL bergabung dengan peserta lain yang sudah berkumpul di halaman kediaman Walikota Prabumulih. Tepat pukul 06:00 WIB mulai bergerak memungut sampah bersama di sepanjang jalan sampai ke taman kota Prabujaya.

Selain memungut sampah di sepanjang jalan, juga digelar senam massal, undian berhadiah dan doorprize dari pemerintah dan sponsor yang akan diberikan kepada seluruh masyarakat yang turut hadir.

Foto : Pose bersama

Tim dari PT TeL terdiri dari Presiden Direktur, Mr. Takahiro Horita dan perwakilan dari Manajemen PT TeL.

Walikota Prabumulih Ir. H.Ridho Yahya MM yang hadir didampingi Ibu Ir. Hj. Suryanti Ngesti Rahayu, dan Wakil Walikota H. Andriyansyah Fikri, SH dan Ibu Hj. Hadir juga pada kesempatan itu, Reni Indayani, Kadishub Martodi, HS, SH.,MM, Wakapolres Prabumulih dan seluruh unsur Forkopimda lainnya.

Walikota Prabumulih, Ridho Yahya mengatakan hari ini memperingati hari jadi transportasi, hari olahraga nasional, dan juga sebagai hari pertama pengaktifan taman Kota Prabujaya sebagai tempat hiburan masyarakat setiap Minggu pagi.

“Kita berharap, kegiatan ini dapat menjalin silaturahmi yang erat antara Pemkot Prabumulih dengan masyarakat dan stake holder lainnya,” harapnya.

 

Foto : saat membersihkan sampah disepanjang jalan Kota Prabumulih

Dalam kesempatan tersebut, Presiden Direktur PT Tanjungenim Lestari Pulp and Paper (PT TeL) Takahiro Horita menyampaikan rasa senang dan antusias pihaknya dalam mengikuti berbagai rangkaian kegiatan HUT Dishub dan Hari Kebersihan Dunia yang dipusatkan di Kota Prabumulih.

“Saya senang dengan kegiatan ini dan antusias dengan begitu banyak orang yang ikut serta acara ini. Kebersihan juga menjadi budaya Jepang. Jadi kita punya budaya yang sama,” ucapnya.

Sementara itu, Mochamad Amrodji selaku Direktur HR&CA mengungkapkan bahwa pada prinsipnya CSR PT TeL memiliki beberapa pilar, baik masalah pendidikan, infrastruktur dan juga masalah Covid-19, meskipun saat ini Covid sudah agak mereda.

Untuk kegiatan sosial, lanjutnya, PT TeL tidak harus bekerjasama dengan pemerintah. Namun, perusahaan akan terus melakukan program-program unggulan yang telah berjalan selama ini, baik di Kota Prabumulih maupun khususnya di Kabupaten Muara Enim.

“Untuk menyinkronkan, kami akan mengisi program-program yang belum dibuat oleh pemerintah, sehingga bisa berkelanjutan,” jelasnya.

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below

No Responses

Tinggalkan Balasan