Lapas Kelas II B Muara Enim Peringati Hari Kesaktian Pancasila

Lapas Kelas II B Muara Enim Peringati Hari Kesaktian PancasilaReviewed by adminon.This Is Article AboutLapas Kelas II B Muara Enim Peringati Hari Kesaktian PancasilaMUARA ENIM – Memperingatan Hari Kesaktian Pancasila yang jatuh pada 1 Oktober, Jajaran Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Muara Enim menggelar upacara bendera, bertempat di Halaman Lapas Kelas IIB Muara Enim Sumsel, Selasa (01/10/2019). Dalam upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila tersebut, Kalapas Hidayat Amd IP SH MM bertindak sebagai pemimpin upacara diikuti oleh seluruh petugas dan […]

MUARA ENIM – Memperingatan Hari Kesaktian Pancasila yang jatuh pada 1 Oktober, Jajaran Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Muara Enim menggelar upacara bendera, bertempat di Halaman Lapas Kelas IIB Muara Enim Sumsel, Selasa (01/10/2019).

Dalam upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila tersebut, Kalapas Hidayat Amd IP SH MM bertindak sebagai pemimpin upacara diikuti oleh seluruh petugas dan beberapa Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lapas Kelas IIB Muara Enim.

Momentum peringatan Hari Kesaktian Pancasila pada tahun 2019 ini bertemakan “Pancasila sebagai Dasar Penguatan Karakter Bangsa Menuju Indonesia Maju dan Bahagia”.

Pantauan dilapangan rangkaian upacara Hari Kesaktian Pancasila dimulai dengan mengheningkan cipta dan pembacaan teks Pancasila yang dipimpin langsung oleh Kalapas Muara Enim. Dilanjutkan dengan pembacaan teks pembukaan UUD 1945 serta pembacaan ikrar oleh petugas upacara.

Dalam kesempatan tersebut juga dirangkaikan dengan prosesi kenaikan pangkat dari salah satu petugas Lapas Muara Enim yang disematkan langsung oleh Hidayat selaku Kepala Lapas.

Kepala Lapas kelas llB Muara Enim Hidayat mengatakan, peringatan Hari Kesaktian Pancasila merupakan momentum bagi anak bangsa untuk terus mengamalkan Ideologi Pancasila dalam kehidupan sehari-hari.

“Peringatan Hari Kesaktian Pancasila adalah sebuah upaya untuk kita merefresh kembali  bahwa pernah terjadinya catatan kelam sejarah bangsa Indonesia yaitu Gerakan G 30 S PKI, dan hal itu tidak boleh terulang kembali,” tutur Hidayat.

Sebagai Generasi penerus bangsa, Hidayat mengajak untuk bersatu-padu dalam mewujudkan bangsa Indonesia yang adil dan makmur dalam bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

“Mari kita hadirkan nilai-nilai Pancasila pada setiap aktivitas kita. Sehingga apa yang di citakan bisa terwujud,” harapnya. (Kalbadri)

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below

No Responses

Tinggalkan Balasan