Targetkan 2019, Program Universal 100-0-100 di Muara Enim Tercapai

MUARA ENIM — Pemkab Muara Enim melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Muara Enim yakin program universal 100-0-100, yaitu tercapainya 100 persen akses pelayanan air bersih, 0 persen kawasan kumuh, dan 100 persen akses sanitasi layak di Kabupaten Muara Enim akan tercapai sesuai target.

“Kita yakin dan optimis program universal 100-0-100 dapat berjalan dengan baik dan target yang dicanangkan akan tercapai,” tutur Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Muara Enim, H Ahmad Yani Herianto disela Sosialisasi Pengelolaan Air Limbah Domestik, bertempat di Gedung Kesenian Putri Dayang Rindu Muara Enim, Kamis (23/11/2017).

Yani optimis, pada tahun 2018 nanti program ini bisa tembus 80-90 persen. Dalam rangka mengejar akses universal ini, pihaknya terus lakukan sosialisasi bagi semua pihak. Termasuk bagi kepala desa (Kades) dan badan permusyawaratan desa (BPD), seperti yang dilaksanakan hari ini.

Yani menjelaskan, program yang dimulai sejak 2015 lalu, Kabupaten Muara Enim selalu mendapatkan dana dari APBN dan Islamic Development Bank (IDB), pada pada 2017 progresnya sudah mencapai 78 persen.

“Program pemerintah pusat yang dicanangkan Presiden RI Joko Widodo tersebut bakal selesai sesuai target, yakni pada 2019. Alhamdulillah, Muara Enim sudah mencapai 78%,” papar Yani.

Sosialisasi tersebut, kata dia, perlu terus diberikan karena masih banyak masyarakat yang belum paham akan pentingnya akses sanitasi layak.

“Bagi masyarakat awam, sanitasi tidak penting karena ribet. Masih ada masyarakat yang menilai buang air besar di sungai lebih praktis. Bahkan ada pula yang tidak ingin menyedot tangki septiknya,” katanya.

Yani berharap, dengan terus menerus diberi pemahaman, wawasan dan pemikiran masyarakat akan terbuka sehingga siap mendukung gerakan pemerintah dalam menciptakan lingkungan pemukiman yang sehat untuk mewujudkan akses universal (100-0-100).

“Mudah-mudahan pada 2019 nanti program ini di Kabupaten Muara Enim mencapai 100 persen. Atau minimal mendekati 100 persen,” ucap dia. (Kalbadri)

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below

No Responses

Tinggalkan Balasan