80 Siswa/i Paud Antrasita Diserahkan Kembali Kepada Orang Tuanya

TANJUNG ENIM, Paud Terpadu Antrasita Bukit Asam Tanjung Enim tahun ajaran 2015 – 2016 melepas 80 peserta didik Kelompok Belajar (KB), Kelompok A, dan Kelompok B. Sebanyak 34 peserta didik melanjutkan pendidikan ke Sekolah Dasar (SD). Acara pelepasan anak didik berlangsung meriah dan dilaksanakan di halaman sekolah, Rabu (01/06/2016).

Acara dihadiri pengurus Komite, pengurus Yayasan Bukit Asam, pengurus Periska Bukit Asam, jajaran Tripika Lawang Kidul, jajaran Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Muara Enim, dan orang tua wali murid.

Ketua Komite Paud Antrasita Bukit Asam, Martini mengatakan, mengucapkan terima kasih atas dukungan seluruh wali murid atas terselenggaranya kegiatan pelepasan siswa ini. Tanpa adanya dukungan semua pihak, kegiatan ini tidak dapat berlangsung sukses.

“Saya mengucapkan selamat kepada anak-anak yang akan melanjutkan pendidikan ke tingkat dasar. Mudah-mudahan setelah lulus ini anak-anak mempunyai karakter pintar, soleh, soleha, mandiri, dan cerdas. Hal ini juga berkat bimbingan dari para guru semua,”ungkap Martini.

Kepala Paud Terpadu Antrasita Bukit Asam, Kantun SPd AUd mengatakan, acara serah terima anak didik ini terlaksana berkat kerjasama antara komite dengan sekolah. Harapannya kepada semua peserta didik, ilmu yang sudah didapat akan menjadi bekal melanjutkan pendidikan di tingkat dasar.

“Mudah-mudahan apa yang sudah didapat selama belajar di Paud Antrasita dapat menjadi bekal anak-anak melanjutkan pendidikan selanjutnya,”ungkapnya.

Sementara itu, Ketua Yayasan Bukit Asam, disampaikan melalui H Anipar mengucapkan terima kasih atas kepercayaan orang tua wali murid yang sudah mempercayakan pendidikan anaknya di Paud Terpadu Antrasita Tanjung Enim. Kata dia, Paud Antrasita ini dapat berkembang baik selama ini berkat kerjasama dengan Diknas, dan Lembaga Arief Rahman Assosiate (ARA) yang kurang lebih sudah berjalan selama 3 tahun ini.

“Selama ini Yayasan sudah bekerjasama dengan tim ARA dalam rangka pembinaan pendidikan di lingkungan Yakasaba, diantaranya SMA, SMK Bukit Asam dan Paud Antrasita. Kedepan nasih akan terus dilanjutkan dalam rangka mengapgred kulitas guru dan pendidikan di Yayasan Bukit Asam,”ungkapnya.(Pur)

Teater drama dari siswa-siswi Paud Terpadu Antrasita

Teater drama dari siswa-siswi Paud Terpadu Antrasita

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below

No Responses

Tinggalkan Balasan