Ajak Para Guru PNS Bekerja Iklas dan Kasih Sayang

TANJUNG ENIM, Acara pembinaan mental rohani untuk ratusan Pegawai Negeri Sipil di Kecamatan Lawang Kidul dilaksanakan 3 hari diisi dengan ceramah agama. Disampaikan oleh 3 staf pegawai Kantor Urusan Agama (KUA), dengan materi yang berbeda. Salah satunya oleh Endri Suburdin SAg, sehari-hari sebagai penyuluh agama di KUA Lawang Kidul.

Dalam khutbahnya, Endri mengatakan banyak nikmat Allah SWT yang diberikan kepada manusia, bahkan untuk menghitungnya pun manusia tidak akan mampu melakukannya dan tidak akan bisa.

Karena peserta kebanyakan adalah PNS guru, diminta untuk iklas melaksanakan pekerjaannya. Mengajar anak didiknya dengan kasih sayang, sesuai dengan hadist nabi.

“Siapa yang menyanyangi akan dikasih sayangi oleh yang maha pennyayang maha pemberi berkah dan maha luhur. Kasih sayangilah apapun yang ada di bumi maka kamu akan di kasih sayangi oleh yang dilangit. HR Abu Daud dan Tirmizi,”kata Endri.

Menurut dia, Allah SWT juga memberikan nikmat sehat kepada manusia. Hal itu lebih besar artinya daripada nikmat harta dan badan.

“Bisa dibayangkan apabila kita diberi sakit, tentu akan berpengaruh pula dan kita bahkan tidak bisa menikmati rasanya berharta, untuk menikmati lezatnya hidangan pun mungkin tidak akan bisa,” katanya.

Ia mengatakan Allah SWT juga memberikan nikmat berupa roh. Semua nikmat tidak akan ada artinya apabila manusia tidak mempunyai roh yang membuatnya bisa hidup.

Allah SWT juga memberikan nikmat berupa iman dan Islam yang merupakan nikmat tertinggi karena akan menjauhkan manusia dari kesesatan.

“Oleh karena itu, apabila kita ingin selamat dunia akherat maka nikmat iman dan Islam harus ditumbuhkan,” katanya.

Acara pembinaan mental rohani tersebut dilaksanakan di halaman kantor Camat Lawang Kidul, diikuti 100 orang PNS. Bertujuan untuk mewujudkan visi misi Kabupaten Muara Enim Sehat, Mandiri, Agamis, dan Sejahtera (SMAS). Kegiatan ini diselenggarakan pemerintah Kecamatan Lawang Kidul. (03)

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below

No Responses

Tinggalkan Balasan